Makanan untuk Gula Darah Tinggi Perlu Dikonsumsi Siapa Saja

ReviewBunda – Makanan untuk gula darah tinggi perlu mendapat perhatian siapa saja.  Menghindari banyak makanan dengan kadar gula tinggi tidak hanya bermanfaat untuk mereka yang menderita diabetes. Mereka yang memiliki kadar gula normal pun perlu tetap mempertahankannya dengan menjaga asupan makanan.

Makanan Untuk Gula Darah Tinggi

Simak Apa Saja Makanan Untuk Gula Darah Tinggi

Siapapun yang mengalami diabetes atau berisiko mengalaminya tentu harus mengatur gula darah dengan pola makan yang sehat.  Yang terpenting adalah mengurangi makanan berkarbohidrat tinggi dimana terdapat kandungan gula tinggi.  Makanan sehat untuk membantu mengelola gula darah termasuk biji-bijian dan kacang-kacangan serta berbagai macam bentuk rempah-rempah.

Makanan tersebut harus mengandung karbohidrat tingkat rendah, makanan tinggi serat serta lemak sehat seperti makanan berikut ini:

Beras Merah

Makanan Untuk Gula Darah Tinggi

Beras merah memiliki lebih banyak serat. Penelitian menunjukkan bahwa mereka yang mengganti beras putih dengan beras merah dapat mengurangi risiko diabetes tipe 2.  Beras merah juga bermanfaat dalam mengurangi faktor risiko diabetes seperti obesitas serta resistensi insulin.

Buah dan Sayur

Makanan Untuk Gula Darah Tinggi

Buah dan sayur merupakan contoh karbohidrat sehat yang kaya akan serat.  Mayoritas dokter merekomendasikan konsumsi lima porsi buah dan tiga porsi sayuran sehari untuk menjaga kadar gula darah yang sehat bagi penderita diabetes. Memang, tidak semua penderita diabetes harus mengonsumsi jumlah tersebut. Penderita diabetes perlu berkonsultasi lebih lanjut untuk membuat rencana menu sesuai kebutuhan dan kondisi tubuh.

Perlu diketahui bahwa buah yang terlalu matang cenderung memiliki indeks glikemik yang lebih tinggi daripada buah yang kurang matang.  Indeks glikemik adalah ukuran bagaimana makanan tersebut meningkatkan kadar glukosa dalam tubuh . Makanan tinggi indeks glikemik meningkatkan kadar glukosa lebih cepat, berpotensi menyebabkan lonjakan gula darah. Sedangkan makanan rendah glikemik meningkatkan kadar glukosa lebih lambat.

Baca juga :   Panduan Anda untuk Membuat Resep Ayam Tepung Asam Manis yang Sempurna

Mengonsumsi buah dengan kulitnya bisa lebih bermanfaat karena kulit buah mengandung lebih banyak serat serta bisa membantu mengatur gula darah. Meskipun semua buah memberikan nutrisi, buah kering dan jus buah memiliki sumber gula alami yang lebih terkonsentrasi.  Jika memungkinkan, pilihlah buah segar seperti apel dan jeruk.

Untuk sayuran, sebagian besar sayuran sehat dapat dikonsumsi. Meskipun ada beberapa jenis  sayuran seperti kentang dan ubi jalar memiliki kandungan karbohidrat yang lebih tinggi, namun levelnya masih aman. Yang penting porsi yang dimakan adalah dalam jumlah sedang.

Oatmeal Untuk Sarapan

Makanan Untuk Gula Darah Tinggi

Oat adalah pilihan lain yang baik untuk penderita diabetes. Pasalnya, nilai indeks glikemiknya yang rendah dan kandungan serat yang tinggi. Mengkonsumsi oat dengan 3 gram serat larut setiap hari dapat membantu pasien diabetes tipe 2 mengontrol kadar glukosa darah dengan meningkatkan sensitivitas insulin.

Hindari mengonsumsi oatmeal instan yang ditambah dengan gula. Lebih baik tambahkan buah-buahan untuk menambah rasa. Hal ini penting untuk menjaga kadar karbohidrat yang masuk ke tubuh.

Mengolah Masakan dengan Bawang Putih

Makanan Untuk Gula Darah Tinggi

Bawang putih dapat membantu mengontrol gula darah karena beberapa senyawa dalam bawang putih dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin. Kandungan tersebut adalah – termasuk alil propil disulfida dan S-alil sistein sulfoksida.  Mengonsumsi antara 0,05 hingga 1,5 gram bawang putih sehari dikaitkan dengan penurunan kadar glukosa darah pada pasien diabetes tipe 2.

Imbangi Dengan Olahraga

Makanan Untuk Gula Darah Tinggi

Selain mengonsumsi makanan untuk gula darah tinggi, penderita diabetes atau mereka yang berisiko tentu harus mengimbangi dengan olahraga.  Dengan demikian, kadar gula darah tetap stabil. Selain itu, olahraga dan makanan bebas kadar gula serta kolesterol tentu dapat menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Baca juga :   Ini Dia Makanan yang Terbuat Dari Telur